Lima Mal di Banyuwangi yang Punya Tempat Nyaman untuk Salat

- Senin, 26 September 2022 | 20:57 WIB
Ilustrasi jadwal sholat wilayah Lampung. (Thirdman/Pexels)
Ilustrasi jadwal sholat wilayah Lampung. (Thirdman/Pexels)

BABAD.ID - Berkunjung ke Banyuwangi tidak lengkap jika tak menyempatkan berwisata belanja dan berkunjung ke pusat perbelanjaannya. Tapi jangan sampai lupa, saat berwisata belanja salat lima waktu jangan sampai ditinggalkan.

Wilayah Banyuwangi yang notabene baru dilirik investor sejak satu dekade terakahir membuat pusat perbelanjaan mulai bermunculan. Hal ini jadi dampak yang cukup signifikan untuk mendongkrak kedatangan wisatawan yang singgah di Bumi Blambangan.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Lengkap, Selasa, 27 September 2022: Libra, Capricorn, Aquarius, Sagitarius, dan Pisces

Memiliki mayoritas warga beragama Islam membuat pengembang yang berinvestasi di sektor pusat perbelanjaan di Banyuwangi selalu memperhatikan faktor tempat ibadah utamanya untuk salat bagi kaum muslimin.

Jadi jangan khawatir setiap kalian memilih untuk menghabiskan waktu di pusat perbelanjaan di Banyuwangi tetap bisa melaksanakan salat diawal waktu tanpa harus keluar dari Mal tersebut. Berikut  empat rekomendasi Mal di Banyuwangi yang punya tempat nyaman untuk salat.

  1. Sun East Mal

Berada di Jalan Diponegoro Nomor 11, Dusun Krajan, Desa Genteng Kulon, Kecamatan Genteng, Kabupaten Banyuwangi pusat perbelanjaan ini menjadi yang paling ramai kunjungan. Selain satu-satunya Mal yang memiliki Bioskop di Banyuwangi.

Baca Juga: Kualitas Rumput GBT Belum Standar FIFA, DPRD Surabaya Cek Beragam Aspeknya

Fasilitas yang ditawarkan pusat perbelanjaan ini pun lengkap dengan penataan tempat yang tepat sehingga bikin betah bagi pengunjung yang datang ke sini. Saat kalian menyempatkan untuk singgah di sini jangan lupa untuk memanfaatkan fasilitas ibadahnya.

Bagi jamaah pria untuk tempat salatnya berada di lantai satu sementara bagi jamaah putri lokasi salatnya berada di lantai dua satu tinggat diatasnya. Kenapa dipisah, sempat saya tanyakan ke pengelolanya agar Jemaah putri saat membuka kerudung tidak sungkan, mulia sekali ya.

  1. Karunia Damai Sejati (KDS)

Tidak jauh dari Sun East Mall, tepat di sebrang jalannya berdiri pusat perbelanjaan yang megah bernama Karunia Damai Sejati (KDS) Genteng. Alamatnya juga sama di Jalan Diponegoro, Dusun Krajan, Genteng Kulon, Kecamatan Genteng, Kabupaten Banyuwangi.

Baca Juga: Cendekiawan Muslim Yusuf Al-Qaradawi Meninggal Dunia, Berikut Profil dan Karyanya

Bagi warga Banyuwangi selatan yang sering berburu kebutuhan pokok serta pelengkap lainnya tentu pusat perbelanjaan ini jadi Jujukan yang utama. Sebab dibandingkan dengan mal yang pertama, pusat perbelanjaan ini jauh lebih ramai pengunjungnya.

Jika kalian memilih untuk berwisata belanja di sini jangan lupa untuk tempat ibadah musholanya berada di lantai dua. Berbeda denan Sun East Mall, di sini Jemaah putra dan putri berada satu tempat. Jadi cocok buat kalian para wanita yang datang bersama imam kalian saat berbelanja, sehingga bisa berjamaah.

  1. Bares

Pusat perbelanjaan ini beralamat di Jalan Raya Petung Nomor16, Dusun Krajan, Desa Kedaleman, Kecamatan Rogojampi, Kabupaten Banyuwangi. Berada di tengah antara Banyuwangi Selatan dan Banyuwangi Utara, menjadikan lokasi mal ini paling strategis.

Baca Juga: Kemenag Haruskan Pembimbing Ibadah Haji Bersertifikat

Halaman:

Editor: Fareh Hariyanto

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X