BABAD.ID – Apakah weton diperbolehkan dalam Islam? Ada yang berpendapat boleh. Selengkapnya, baca artikel ini hingga tuntas supaya tidak salah paham.
Weton merupakan salah satu bentuk kebudayaan Jawa yang sampai saat ini masih banyak diterapkan dalam kehidupan sehari-hari.
Weton tidak hanya dikenal sebagai hari lahir saja, tetapi juga digunakan untuk melakukan perhitungan terkait jodoh, tanggal pernikahan, sifat seseorang, hingga menentukan pekerjaan yang cocok untuk seseorang.
Baca Juga: Baca Ayat Kursi Sebelum Tidur Bisa Terhindar dari Gangguan Setan, Ini Penjelasannya
Lalu, bagaimana hukum perhitungan weton jodoh menurut Islam?
Hal itu, Buya Yahya jelaskan dalam unggahan YouTube Al-Bahjah TV yang berjudul “ Hukum Perhitungan Weton Pernikahan di dalam Islam | Buya Yahya Menjawab” pada 14 Juli 2021.
Buya Yahya menjelaskan, dalam menghitung hari pernikahan yang diperbolehkan hanyalah untuk mencari kesempatan yang sama antar keluarga.
Baca Juga: Mengenal Aksara Pegon di Nusantara: Hasil Akulturasi Budaya Arab dan Jawa
Misalnya menentukan jadwal pernikahan di hari Minggu dengan alasan Hari Minggu adalah hari libur kerja.
Namun, apabila penentuan tanggal tersebut dilakukan dengan perhitungan weton tidak dibenarkan dalam agama Islam.
Nabi Muhammad SAW telah memberikan petunjuk apabila ingin menemukan orang yang tepat, tempat yang tepat lakukanlah dengan istikharah.
Baca Juga: FIFA Umumkan Tuan Rumah Piala Dunia 2026 di 3 Negara Ini, Siapa Saja?
Buya Yahya juga menjelaskan apabila suatu pasangan sudah merasa cocok setelah beristikharah, maka diperbolehkan untuk melangsungkan pernikahan tanpa harus melakukan perhitungan weton.
Hal itu didasari karena semua hari dalam Islam adalah ahri baik, selagi di hari itu kita melakukan hal hal yang diridhoi oleh Allah SWT.
Di dalam Alquran, ayat-ayat yang berkaitan tentang perhitungan berkaitan dengan waktu dan perhitungan amal.
Artikel Terkait
Arti Mimpi Melihat Burung Hantu Menurut Islam: Kamu Perlu Waspada Terhadap Barang-Barangmu
Arti Mimpi Melihat Burung Menurut Islam: Salah Satunya Menjadi Pertanda Kelahiran atau Kematian
Hukum Keramas dan Memotong Kuku Saat Wanita Sedang Haid, Apakah Boleh?
Tinjauan Senyuman dari Sisi Medis, Islam, dan Jawa: Ternyata Bisa Menjadi Penawar Stres
Baca Ayat Kursi Sebelum Tidur Bisa Terhindar dari Gangguan Setan, Ini Penjelasannya