BABAD.ID – Mari kita buat cemilan renyah yang terbuat dari irisan bawang bombay, yaitu onion ring.
Onion ring merupakan cemilan yang populer di berbagai negara ini sering disajikan sebagai pendamping hidangan utama, atau sebagai cemilan sendiri.
Kali ini kita akan memberikan resep dan panduan langkah demi langkah untuk membuat onion ring yang lezat di rumah.
Baca Juga: Resep Tahu Asam Manis, Menu Sederhana untuk Sajian Makan Malam
Dengan bahan-bahan sederhana, kita bisa membuat onion ring super crispy yang renyah awet dalam waktu lama. Resep ini dari akun TikTok @akuchima.
Bahan-bahan :
- Bawang bombay
- 7 sdm tepung terigu
- 4 sdm maizena
- ½ sdt garam
- ½ sdt penyedap rasa
- ½ sdt lada hitam
- ½ sdt baking powder
- Air secukupnya
- Tepung roti
Baca Juga: Resep Tumis Telur Pedas, Rekomendasi Menu Simpel dan Murah Meriah
- Kupas bawang bombay, potong sekitar 1 cm
- Kemudian rendam bawang bombay yang sudah dipotong ke dalam air es sebentar saja agar bau bawangnya hilang
- Lanjut buat adonannya, masukkan tepung terigu, maizena, garam, penyedap rasa, lada hitam (bisa juga pakai lada putih), baking powder, dan air secukupnya, aduk hingga teksturnya mengental
- Celupkan bawang ke dalam adonan, lalu baluri dengan tepung roti sampai merata
Artikel Terkait
Resep Tahu Asam Manis, Menu Sederhana untuk Sajian Makan Malam
Resep Sempol Tahu, Camilan Sederhana yang Rasanya Gurih-gurih Maknyus Bikin Ketagihan
Resep Ikan Kerapu Asam Manis, Kelezatan yang Membuat Ketagihan
Resep Roti Goreng Yang Renyah di Luar Lembut di Dalam Hanya Butuh Tiga Bahan Saja
Resep Dessert Daisy Bua Loy yang Manis Bikin Seger dan Hilang Dahaga