Batik di Museum Batik Itu Karya Siapa ya? Ini Penjelasan GKR Bendara, Putri Bungsu Sri Sultan Hamengkubuwana X
SLEMAN, BABAD.ID | Stori Loka Jawa - Keraton Yogyakarta di dalamnya memiliki banyak sekali museum. Siapa sangka, ternyata museum-museum yang ada di sana dikategorikan lagi sesuai area yang digunakan.
Penghageng Kawedanan Hageng Punakawan Widya Budaya, yaitu Gusti Kanjeng Ratu (GKR) Bendara mengungkap lebih dalam tentang Ruangan Museum Batik yang ada di Keraton Yogyakarta.
Simak lebih lanjut pemaparan beliau dalam tulisan berikut mengenai ruangan batik keraton Yogyakarta.
Ruangan Batik Area Kedhaton
Keraton Yogyakarta memiliki empat tempat khusus yang dinyatakan menjadi area museum. Empat tempat tersebut adalah Kedhaton, Pagelaran, Taman Sari, dan Ruangan Kereta.
Pada tulisan kali ini, kita akan membahas lebih lanjut mengenai area Kedhaton oleh GKR Bendara, Putri Bungsu Sri Sultan Hamengkubuwana X, yang dikutip dari podcast Rembug Rasa Putri Kedhaton [Ep.8] Perjalanan Batik di Keraton Yogyakarta.
Pada Area Kedhaton, atau zona inti keraton terdapat ruangan batik. Di dalam ruangan tersebut, berisikan koleksi-koleksi batik yang jumlahnya sangat banyak.
Koleksi batik tersebut tidak hanya sekedar batik biasa yang motifnya biasa atau umum. Di Ruangan Batik banyak berisikan koleksi batik langka yang khas menggambarkan batik Keraton Yogyakarta.
GKR Bendara mengatakan, koleksi batik langka khas keraton yang ada di dalam ruangan adalah hasil dari karya batik yang dibuat atau disumbangkan oleh anak-anak dari Ngarsa Dalem kesembilan.
Selain dari putra Ngarsa Dalem, istri-istri Ngarsa Dalem juga diketahui suka membatik. Hasil membatik para istri Dalem kemudian dimasukkan ke dalam ruangan batik yang ada di area Kedhaton tersebut.
Saking banyaknya sumbangan koleksi batik yang diberikan oleh anak-anak dan istri-istri Sri Sultan Hamengkubuwana IX, ruangan Batik di area Kedhaton isinya penuh oleh peninggalan dari Raja Yogyakarta ke sembilan ini.
Kesimpulan
Area Kedhaton Keraton Yogyakarta merupakan zona inti keraton. Di dalam area tersebut terdapat ruangan batik yang berisi hasil karya membatik dari anak-anak dan istri-itri Ngarsa Dalem kesembilan.
Koleksi batik yang disumbangkan banyak menggambarkan batik khas dari Keraton yogyakarta. Jumlah koleksi yang terbilang sangat banyak membuat ruangan batik penuh oleh peninggalan keluarga Ngarsa Dalem kesembilan.
Sumber:
Putri Kedhaton. (2020a, October 10). [Ep.8] Perjalanan Batik di Keraton Yogyakarta-Rembug Rasa Putri Kedhaton. YouTube.
Penulis: Wafiq Farihun Najihah, Mahasiswa Manajemen Pendidikan UNY yang sedang mencoba peruntungan dalam dunia kepenulisan.
Posting Komentar